Selasa, 20 Mei 2008

Manfaat Madu: Penderita Saluran Pernafasan

Hasil penelitian di Bulgaria mengenai efek terapi dari manfaat madu terhadap penderita saluran pernafasan seperti bronchitis, asma dan sinusitis menunjukan hasil yang memuaskan. Penelitian ini dilakukan oleh S.Mladenov dengan makalahnya berjudul “Disease of the Air Passages Treated With Honey” . Penelitian ini melibatkan 17.862 penderita saluran pernafasan terdiri dari 8.836 pria dan 9,026 wanita dengan rentang usia 21-60 tahun.

Telah kita ketahui bahwa lebah madu menghasilkan madu, bee pollen, propolis dan royal jelly yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh manusia. Madu murni atau madu mentah yang dikemas tanpa proses pemanasan sangat baik untuk penyembuhan saluran pernafasan karena didalamnya masih terkandung propolis dan bee pollen yang masih segar.

Dari hasil penelitian ini menemukan manfaat madu yang mempunyai sifat bakterisid, anti-alergi, anti-radang dan pengencer dahak (sebagai obat batuk) yang kesemuanya memperbaiki ketahanan tubuh dan memperbaiki sel-sel rusak yang diserang penyakit.

Hasil penelitian sebagai berikut:

Jenis penyakit

sembuh total

perbaikan nyata

membaik

negatif

Bronchitis kronis

64,4%

23,5%

6,3%

5,6%

Asma bronkitis

62%

26%

5,6%

6%

Asma bronkhiale

55,4%

30,5%

5,8%

8,5%

Rhinitis kronis

82%

14%

4%

Sinusitis

56%

14%

16%

14%

Sumber: Peranan perlebahan untuk kesehatan oleh dr.Zen Djaja
Bina Apriari

Tidak ada komentar:

PAKET POS ( Promosi Online Semesta )

JENIS OBAT SUNNAH